Etimologis
Ilmu pendidikan atau pedagogi secara etimologis berasal dari kata Bahasa Latin “pais” artinya anak dan “again” artinya membimbing. Jadi, pendidikan atau pedagogi artinya membimbing anak atau memberikan bimbingan kepada anak. Untuk apa? Untuk menjadikan anak tersebut berkembang sebagai dirinya sendiri, sesuai dengan bakat dan kemampuannya, bukan memaksanakan agar sesuai dengan kehendak orang dewasa atau orang tuanya.
Menurut Wikipedia.com, definisi pendidikan (education) secara etimologi dapat dijelaskan berasal dari kata Bahasa Latin education artinya membesarkan, atau memelihara, dari kata Educo artinya “saya mendidik, saya melatih.”
Definisi Pendidikan menurut Undang-Undang
Dalam Pasal 1 butir 1 Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional dijelaskan bahwa “Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa dan negara.”
Berdasarkan pendapat para ahli, pengertian pendidikan dijelaskan dalam beberapa definisi sebagai berikut:
Pendidikan adalah proses fasilitasi pembelajaran, atau penguasaan pengetahuan, keterampilan, nilai-nilai, dan kebiasaan. Metode pendidikan termasuk storytelling, diskusi, pelatihan di bawah arahan para pendidik, dan para siswa juga dapat mengajar dirinya sendiri.
Hak memperoleh pendidikan merupakan hak semua warga negara melalui program wajib belajar sembilan tahun dan dua belas tahun. Setelah program wajib belajar dinyatakan selesai, program yang tidak kalah pentingnya adalah peningkatan mutu hasil belajar atau program peningkatan mutu pendidikan, untuk meningkatkan daya saing sumber daya manusia.
Definisi Pendidikan Menurut Para Ahli
Beberapa definisi pendidikan dijelaskan sebagai berikut:
- J. Langeveld: “Pendidikan adalah setiap interaksi yang terjadi dalam setiap asosiasi yang terjadi antara orang dewasa dengan anak-anak di lapangan atau di suatu negara di mana kegiatan pendidikan sedang berlangsung.”
Education is every interaction that happens in every association that occurs between adults with children in a field or a state where the educational work in progress. J. Langeveld
- Dr. John Dewey: “Pendidikan adalah suatu proses pengalaman. Sebab kehidupan adalah pertumbuhan, pendidikan berarti membantu pertumbuhan dari dalam tanpa dibatasi oleh usia. Proses pertumbuhan menyesuaikan tiap-tiap fase untuk menambah perkembangan keterampilan seseorang dengan baik.”
Education is a process of experience. Because life is growth, education means helping inner growth without being restricted by age. The growth process is the process of adjusting to each phase as well as adding in the development of one’s skills Dr. John Dewey
- H. Mahmud Yunus: “Beberapa upaya pendidikan yang diusahakan dipilih untuk mempengaruhi dan membantu para siswa dengan tujuan meningkatkan pengetahuan, fisik dan moral yang dapat secara gradual disampaikan kepada siswa untuk mencapai tujuan yang tertinggi, agar anak diri hidup bahagia dan semua yang diusahakan berguna untuk diri dan masyarakat.”
Education efforts that are deliberately chosen to influence and assist children with the aim of improving knowledge, physical and morals that can gradually deliver the child to the highest goal. In order for the child to live a happy, and all what deliberated be beneficial to himself and society. H. Mahmud Yunus
- Wikipedia
Education is a conscious and deliberate effort to create an atmosphere of learning and the learning process so that learners are actively developing the potential for him to have the spiritual strength of religious, self-control, personality, intelligence, noble character, and the skills needed themselves and society. Wikipedia
- Big Indonesian Dictionary (1991)
Education is defined as a learning process for the individual to attain knowledge and understanding of the higher specific objects and specific. The knowledge gained formally resulting individual has a pattern of thought and behavior in accordance with the education they have gained. Big Indonesian Dictionary