Surabaya (ANTARA News) – Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya menerima sebanyak 1.059 calon mahasiswa baru (camaba) dari jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN). “Dari 1.059 camaba yang diterima, sebanyak 209 orang merupakan camaba dari program Bidik Misi,” kata Ketua Tim Penerimaan Mahasiswa Baru ITS Dr Siti Machmudah saat proses daftar ulang bagi camaba di kampus setempat, Selasa. Dia menjelaskan, total kuota SNMPTN tahun ini hanya 30 persen, turun dibanding tahun lalu yang mencapai 40 persen dari total kuota keseluruhan dari berbagai jalur. “Jumlah yang diterima dari jalur SNMPTN di…