Semarang (ANTARA News) – Pemerintah Kota Semarang merintis program sekolah gratis bagi siswa-siswi yang tidak mampu di tingkat sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP) swasta mulai 2018. “Penyusunan anggaran bagi program sekolah gratis SD dan SMP swasta nantinya diperuntukkan bagi siswa-siswi yang tidak mampu,” kata Kepala Dinas Pendidikan Kota Semarang Bunyamin di Semarang, Selasa. Untuk SD dan SMP negeri di Kota Semarang selama ini sudah digratiskan pendidikannya, termasuk jenjang SMA dan SMK swasta negeri sebelum diambil alih pengelolaannya oleh pemerintah provinsi. “Kalau yang di negeri (SD-SMP, red.) sudah…