Sekolah Ikatan Dinas Bakal Digabung

0
786

JAKARTA – Pemerintah berencana menggabungkan sekolah ikatan dinas yang jumlahnya cukup banyak. 

Langkah ini dilakukan untuk  memudahkan dari sisi administrasi maupun efisiensi anggaran.

"Sekolah ikatan dinas yang jumlahnya cukup banyak akan saya gabung. Ini baru wacana saja, tapi saya sudah perintahkan deputi kelembagaan dan tatalaksana‎ untuk mengkajinya lebih dalam. Saya maunya bulan Oktober sudah selesai kajiannya biar bisa segera dieksekusi," papar Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Asman Abnur, Sabtu (1/10).

Dikatakannya,‎ penyederhanaan sekolah-sekolah kedinasan serta lembaga-lembaga Diklat di bawah kementerian dan lembaga dalam bentuk holding, akan membuat efisiensi yang cukup besar. 

Sebab keberadaan institusi tersebut semuanya untuk meningkatkan kapasitas Aparatur Sipil Negara (ASN) khususnya PNS. 

Ditambahkan‎ ‎Deputi Kelembagaan dan Tatalaksana Rini Widyantini, sekolah ikatan dinas maupun balai Diklat terdiri dari dua bagian. 

Pertama, lulusannya yang langsung menjadi PNS. Kedua, lulusan yang tujuannya untuk melayani masyarakat umum.

"Kami lagi mengkajinya, apakah holding atau bank aparaturnya khusus untuk PNS atau digabung dengan yang untuk masyarakat umum," terangnya. 

Rini menyebutkan, dengan adanya holding atau bank aparatur akan memudahkan setiap instansi‎ untuk mencari ASN sesuai kebutuhan. 

Nantinya, akan diklasifikasikan ASN yang kompetensinya tinggi dan sedang sehingga ketika dibutuhkan tinggal dipilih. 

Bila jumlahnya kurang, yang berkompetensi sedang ditingkatkan kompetensinya lewat diklat.

Hanya Rini belum bisa menyebutkan berapa efisiensi anggaran ‎dari rencana penggabungan ini karena masih dikaji. 

"Yang pasti, penggabungan ini bukan berarti direstrukturisasi ya. Tapi ada lembaga yang akan mengaturnya nanti. Kalau untuk sekolah ikatan dinas nantinya yang jadi holding adalah Lembaga Administrasi Negara (LAN)," paparnya. (esy/jpnn)

Selengkapnya: www.jpnn.com

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.